Mahakam Daily – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim terus memantau dan melakukan evaluasi berkala terhadap kesiapan atlet yang tergabung dalam TC Pra Popnas Zona IV. Sebagai bagian dari persiapan menuju Popnas 2025, Dispora Kaltim memprioritaskan kelolosan para atlet dari babak kualifikasi yang akan digelar pada 16-24 November di Kendari.
Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, mengungkapkan bahwa selain kesiapan fisik, status pelajar atlet juga menjadi hal yang sangat diperhatikan.
Menurut Rasman, proses seleksi yang ketat telah menghasilkan atlet yang siap untuk mengikuti ajang Pra Popnas.
“Kami sudah memilih atlet dengan potensi besar untuk lolos dari babak kualifikasi. Kami optimis bisa meraih hasil positif,” ujar Rasman pada, Kamis (7/11/2024).
Namun, ia juga mengingatkan, di balik optimisme tersebut, pihaknya sudah mempersiapkan nama-nama pelapis. Pasalnya, jelang Popnas 2025, ada kemungkinan beberapa atlet yang telah lolos kualifikasi tidak dapat tampil karena sudah tidak tercatat sebagai pelajar.
“Kami tidak khawatir, karena pelatih sudah mempersiapkan cadangan atlet yang potensial,” tambahnya.
Evaluasi terhadap atlet dan status pelajarnya akan dilakukan secara terus-menerus. Dengan target utama lolos kualifikasi, Dispora Kaltim percaya bahwa semua persiapan yang dilakukan akan mendatangkan hasil maksimal.
“Kami sudah siap menghadapi segala kemungkinan. Atlet pelapis sudah siap jika dibutuhkan,” tegas Rasman. (Adv)